Apa itu Denial of Service Attack ( DoS ) ? dan apa itu Distributed Denial of Service Attack ( DDoS ), kali ini AllAbout akan memberikan sedikit informasi mengenai dunia cyber, yuk cek ulasan artikel berikut.

DoS atau Denial of Service adalah serangan yang ditujukan untuk mengacaukan atau menghentikan sebuah layanan. Serangan ini walaupun tidak merusak file dan juga tidak melakukan pencurian data, efeknya bisa sangat merugikan. Bayangkan saja jika anda mempunyai sebuah toko namun anda tidak bisa membuka toko tersebut untuk pelanggan anda, walaupun barang-barang yang ada di dalam toko anda masih utuh, anda tetap mengalami kerugian karena tidak bisa berdagang.

Karena sifat dari serangan DoS ini, maka situs yang paling berpengaruh dan akan merugi banyak adalah situs yang melakukan transaksi perbankan dan situs judi online yang bila sampai terhenti operasionalnya, bisa merasakan kerugian yang sangat amat besar apalagi saat ada pertandingan besar seperti piala dunia.


Melakukan serangan DoS dengan satu komputer memang memungkinkan untuk dilakukan namun jenis serangan ini termasuk mudah untuk diantisipasi. Server atau korban yang mengalami serangan tersebut cukup melakukan identifikasi sumber serangan dan melakukan pemblokiran terhadap sumber tersebut. Contoh, bila pemilik server mengetahui serangan berasal dari IP 202.155.3.3, maka pemilih server tinggal melakukan pemblokiran terhadap alamat IP tersebut. Menghadapi pertahanan semacam ini, para hacker tidak kehabisan akan dan muncullah jenis serangan baru yang dikenal dengan DDoS atau Distributed Denial of Service Attack.

Setelah membahas pengertian mengenai Denial of Service Attack atau yang biasa dikenal dengan DoS Attack ulasan artikel diatas, maka selanjutnya kita lanjut ke pengertian Distributed Denial of Serice Attack atau DDoS


Apa itu Distributed Denial of Service Attack ( DDoS ) ?
Serangan Distributed DoS ( DDoS ) pada dasarnya sama dengan serangan DoS yang dilakukan oleh satu sumber namun kini serangan dilakukan dengan banyak komputer secara bersama-sama ( bahasa gaulnya maen keroyokan ). Bila sendiri tidak bisa meruntuhkan server yang ada, mari kita ramai-ramai melakukannya. Bila satu komputer bisa menghabiskan recource 0.001%, maka bagaimana jika ada 100 komputer yang menyerang satu server secara bersamaan? Di dalam dunia underground, jumlah total komputer yang digunakan bisa mencapai jutaan hingga milyaran lebih.

Menghentikan serangan DDoS sangatlah rumit karena pemblokiran tidak bisa dilakukan terhadap satu sumber saja namun harus dilakukan terhadap semua sumber. Akibatnya sumber serangan yang begitu banyak, mengedintifikasi sumber yang membuat masalah  justru menjadi sulit dan membuat bingung karena kita tidak bisa membedakan antara koneksi normal dengan koneksi yang menimbulkan kekacauan.


Untuk melancarkan serangan DDoS, hacker mengumpulkan pasukan dengan cara mengambil alih komputer-komputer yang kemudian dijadikan zombie. Komputer yang siap diperintah dan menjalankan setiap perintah yang diberikan. Cara mengambil alih komputer untuk dijadikan zombie ini sangatlah beragam, dari cara manual sampai dengan otomatis dengan menggunakan worm yang bisa mencari korbannya sendiri.

Komputer-komputer zombie ini selajuntya akan tidur sehingga tidak dicurigai pemiliknya namun walaupun tidur, zombie ini siap bangun setiap saat untuk melayani tuannya, sang hacker. Hacker biasanya akan membuat lagi komputer-komputer pengendali zombie yang dinamakan sebagai hancler dimana setiap hancler ini akan mengendalikan sejumlah zombie. Melalui handler ini lah, hacker tinggal memberikan perintah untuk menjalankan serangan DDoS kepada komputer atau server. Seketika, ratusan ribu komputer menjalankan aksinya yang akan membuat komputer atau server kewalahan.


Itulah ulasan dari artikel yang berjudul " Pengertian Denial of Service Attack ( DoS ) dan Distributed Denial of Service Attack ( DDoS ) " dan jangan lupa jagalah selalu komputer anda agar tidak menjadi zombie-zombie para hacker. Terimakasih telah membaca artikel ini, semoga bermanfaat.

12 Comments

  1. mantap artikel gan walau dah tau :V

    ReplyDelete
    Replies
    1. apa salahnya membaca ulang, untuk sekedar mempertajam ingatan kembali hehehe :>)

      Delete
  2. baru tau ane, jadi nambah ilmu nih meskipun gak ada minat di dunia cyber :3

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahaha, gpp lah gan namanya kita saling berbagi informasi kepada yang lain

      Delete
  3. Nice Info gan, makasih infonya sangat bermanfaat

    ReplyDelete
    Replies
    1. siap gan, pantau terus informasi ter-update dari AllAbout ya (o)

      Delete
  4. Dari dulu banyak yg bicarain gua tetep nggk tau,tpi sekarang udh agak ngarti lah... thanks!

    ReplyDelete
    Replies
    1. siap bro, makasih udah berkunjung. pantau terus informasi ter-update dari AllAbout ya :D

      Delete
  5. gilee. ane pernah nih denger tentang DDOS

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalo sekarang sih, udah jarang banget pake ddos gan

      Delete

Post a Comment

Previous Post Next Post